Hakikat Lingkungan dalam Filsafat Pendidikan Islam

Authors

  • Ifroh Ramadhon Siregar Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Author
  • Meyniar Albina Univesitas Islam Negeri Sumatera Utara Author

Keywords:

Filsafat Pendidikan Islam, Hakikat Lingkungan, Pendidikan Karakter

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menggali hakikat lingkungan dalam perspektif filsafat pendidikan Islam melalui studi pustaka. Lingkungan, dalam konteks ini, mencakup dua aspek penting: lingkungan fisik (alam) dan lingkungan sosial (masyarakat). Dalam filsafat pendidikan Islam, lingkungan tidak hanya dilihat sebagai tempat atau kondisi eksternal yang mempengaruhi individu, tetapi juga sebagai bagian integral dari proses pendidikan yang mencakup pembentukan akhlak, pemahaman, dan sikap terhadap dunia. Melalui pendekatan hermeneutik, penelitian ini menelaah berbagai karya klasik dan kontemporer dalam filsafat pendidikan Islam yang membahas hubungan antara manusia dengan alam dan sesama dalam kerangka nilai-nilai Islam. Hasil studi menunjukkan bahwa lingkungan, baik secara langsung maupun tidak langsung, memainkan peran yang sangat penting dalam pembentukan karakter dan pola pikir peserta didik. Selain itu, pemahaman tentang lingkungan dalam Islam mencakup tanggung jawab manusia sebagai khalifah yang menjaga kelestarian alam dan membangun hubungan sosial yang harmonis. Oleh karena itu, pendidikan Islam tidak hanya berfokus pada pengembangan intelektual, tetapi juga pada pengembangan hubungan yang saling menguntungkan antara manusia, alam, dan sesama umat manusia. Penelitian ini memberikan kontribusi untuk pemahaman yang lebih dalam mengenai integrasi nilai-nilai Islam dalam pendidikan yang berbasis pada kesadaran ekologis dan sosial.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2024-12-31

Issue

Section

Articles